Sumber: pikiran-rakyat.com

Warta21.com, Jakarta – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia, Erick Thohir menyampaikan kabar duka atas kepergian Dorce Gamalama.

Erick Thohir membagkan momen saat bertemu dan menjenguk Dorce Gamalama ketika dirawat di rumah sakit

Melalui potret bewarna hitam putih, Erick Thohir mengatakan Indonesia sangat kehilangan sosok Dorce Gamalama yang sangat disayangi masyarakat.

Innalilahi wa Inna Ilaihi Raji’un, Indonesia telah kehilangan sosok Bunda yang sangat disayangi,” kata Erick Thohir dalam unggahan Twitter @erickthohir.

Turut Berduka cita atas kepergian Bunda Dorce Gamalama. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi-Nya. Aamiin,” ucap Erick Thohir.

Sebelumnya, Dorce Gamalama dikabarkan meninggal dunia pada Rabu 16 Februari 2022 pukul 07.30 WIB di RSPP Simprug, Jakarta Selatan.

Hetty Soendjaya mengabarkan Dorce Gamalama meninggal dunia usai terinfeksi Covid-19.

Kondisi Dorce Gamalama dinyatakan drop dan tidak sadarkan diri usai 3 minggu dirawat di rumah sakit.

“Memang beliau kena Covid sudah hampir 3 minggu di rumah sakit, langsung drop gak sadarkan diri sampai meninggalnya di RSPP,” ucap Hetty Sunjaya dikutip dari Pikiran-Rakyat.com dalam kanal YouTube Star Story.

Jenazah Dorce Gamalama kini diurus di RSPP Simprug Jakarta Selatan sesuai protokol kesehatan Covid-19.

“Jadi enggak dibawa pulang, dikemasnya di rumah sakit,” ucap Hetty Soendjaya dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam kanal YouTube Seleb Oncam News.

Hetty Soendjaya dan keluarga belum bisa memastikan di mana jenazah Dorce Gamalama akan dimakamkan.

“Mungkin hari ini (pemakaman),” ucapnya.

Silahkan berkomentar
Artikulli paraprakADMIN STOCKIST
Artikulli tjetërWE ARE HIRING! PERAWAT GIGI

8 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini