Pelatih Portugal, Fernando Santos, dan Cristiano Ronaldo

Warta21.com – Acara The Best FIFA Football Awards 2022 membuat fan Cristiano Ronaldo geram karena menampilkan foto sang megabintang saat menjadi pemain cadangan.

Acara The Best FIFA Football Awards 2022 telah rampung dilaksanakan pada Senin (27/2/2023) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB di Paris, Prancis.

Agenda utama dalam acara ini adalah penyerahan penghargaan The Best FIFA Men’s Player 2022 atau Pemain Terbaik FIFA 2022.

Striker timnas Argentina dan Paris Saint-Germain, Lionel Messi, keluar sebagai pemenang kategori tersebut.

La Pulga mengalahkan dua pesaingnya, Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain/Prancis) dan Karim Benzema (Real Madrid/Prancis).

Messi memperoleh 52 poin, unggul atas Mbappe yang mendapat 44 poin di tempat kedua dan Benzema di posisi ketiga dengan 34 poin.

Keberhasilan megabintang berusia 35 tahun itu menggondol trofi Pemain Terbaik FIFA 2022 pun membuat sejumlah fan Cristiano Ronaldo panas.

 

 

Striker timnas Argentina, Lionel Messi, menitipkan pesan untuk ketiga anaknya dalam sambutan kemenangan di The Best FIFA Football Awards, Selasa (28/2/2023) dini hari WIB
Striker timnas Argentina, Lionel Messi, menitipkan pesan untuk ketiga anaknya dalam sambutan kemenangan di The Best FIFA Football Awards, Selasa (28/2/2023) dini hari WIB
Pasalnya, Messi kini menyamai perolehan titel Ronaldo pada ajang tersebut dengan dua trofi.

Sumber : bolasport.com

Baca Juga : Hasil Piala FA Tadi Malam: Man City Lolos, Leicester Out
Silahkan berkomentar
Artikulli paraprakHasil Piala FA Tadi Malam: Man City Lolos, Leicester Out
Artikulli tjetërDI MUSIM PENGHUJAN, PEMKOT SURABAYA LAKUKAN PERBAIKAN JALAN BERLUBANG DI 100 TITIK PER HARI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini