Modus meminta bantuan mendorong sepeda motor membuat MRM, 19, menjadi korban pencurian. Remaja itu dipaksa tiga bandit untuk mendorong motornya. Namun, sesampainya di bawah terowongan Jalan Medokan Semampir, korban diminta turun.
Tertarik baca berita lainya,kunjungi kami di googlenews
Korban yang sempat enggan turun dari motornya ini. Namun, sebuah celurit dikeluarkan salah satu pelaku. Korban pun terpaksa turun dan melihat motor Honda Beat Street miliknya dibawa lari.
“Ternyata pelaku mengeluarkan celurit dari balik bajunya, lalu dia bilang mudun’o (lekas turun),” kata MRM, Kamis (12/9).
baca juga : Daftar Harga Terbaru Emas Antam di Pegadaian Hari Ini
Korban yang seorang mahasiswa baru ini mengaku kejadian begal dialaminya pada 1 September. Saat itu, ia sedang mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Jalan Arif Rahman Hakim. Setelah selesai ia berhenti di depan pagar SMPN 19.
baca juga : Penjelasan CEO Indodax Soal Kelangsungan Maintenance Platform
Namun, salah satu pelaku memaksa dan akhirnya motor didorong komplotan itu. “Saya sempat mau merebut kunci tapi tangan saya dipukul,” tuturnya.
Kanitreskrim Polsek Sukolilo AKP I Made Sutanaya membenarkan adanya kejadian pencurian tersebut. “Kami masih selidiki. Korban sudah melapor,” tuturnya. (gun)
diterbitkan di laman radarsurabaya.jawapos.com