Warta21.com, Surabaya- Sosok yang sedang ramai jadi perbincangan di media sosial, Bunda Corla, datang ke Surabaya, Jumat (27/1). Lewat Welcoming Party Bunda Corla di Klinik MS Glow di kawasan Gubeng itu, para penggemar menunggu kedatangannya sejak pagi.
Mereka berbondong-bondong menunggu sang bintang tersebut menyelesaikan agendanya siang itu.
Saat tiba di klinik, sebenarnya Corla sudah menyapa para penggemar. Namun, hanya sebentar karena harus segera melakukan visit.
Setelah selesai dengan kunjungannya, Corla kembali menyapa penggemarnya yang akrab dipanggilnya anak-anak bunda di area luar klinik. Teriakan hingga nyanyian terdengar riuh saat dia mendekati pagar.
’’Mana bunda, mana bunda, mana bunda, bunda sayang,’’ seru anak-anak bunda itu menyanyikan jingle khas Corla.
Corla mengajak para penggemarnya berswafoto lewat ponsel-ponsel mereka. Dari ujung pagar yang satu hingga ke ujung lainnya. Bahkan, dia sampai memanjat pagar demi bisa lebih dekat dengan anak-anaknya itu.
Bunda Corla Ingin Rangkul Semua Penggemarnya
Perempuan yang kini bermukim di Jerman itu mengaku senang bisa lebih dekat dengan anak-anaknya. Sebab, mereka berasal dari semua kalangan. Pejabat, selebriti, sampai sosialita juga ada.
Dia mengaku ingin merangkul semua penggemarnya itu. ’’Cuma, tangan bunda ini cuma dua,’’ ujarnya.
Sampai saat meninggalkan area welcoming party itu, dia tetap menyapa para penggemarnya dengan muncul di sunroof mobil yang mengantarnya.
Sambil melambaikan tangan kepada warga Surabaya yang ada di sana, dia juga melakukan live Instagram. Begitulah tingkah heboh yang memang jadi ciri khasnya.
Baca Juga: Akibat KDRT, Tulang Rusuk Venna Melinda Retak dan Alami Gangguan Psikologis!