Warta21.com- Link live streaming Perempatfinal Japan Open 2022 dapat Anda saksikan di RCTI+ pada Jumat (2/9/2022) pukul 08.00 WIB. Seperti yang diketahui, Indonesia masih menyisakan lima wakil yang akan tampil di babak perempatfinal turnamen super 750 tersebut dan salah satunya adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Ganda Putri Peringkat 1 Dunia Akan Tantang Apriyani Rahayu/Siti Fadia

Pasangan ganda putri Indonesia itu pun akan menjadi sorotan lantaran performa mereka yang kini tengah menanjak. Bagaimana tidak, sejak dipasangkan di 2022 ini, tercatat Apriyani/Siti sudah berhasil menjuarai dua turnamen, yakni Malaysia Open 2022 dan Singapore Open 2022.

Sebelumnya Apriyani/Siti bahkan sudah mengoleksi medali emas di SEA Games 2021 yang digelar pada Mei 2022 yang lalu. Dengan segala pencapaiannya itu, Apriyani/Siti pun kini berstatus sebagai ganda putri terbaik Indonesia saat ini.

Tak heran jika di Japan Open 2022, Apriyani/Siti diharapkan bisa juara. Apalagi mengingat belum ada ganda putri Indonesia yang pernah memenangkan turnamen bergengsi tersebut.

Indonesia tercatat menjadi negara kedua tersukses dengan 31 gelar dalam sejarah Japan Open, Indonesia hanya kalah dari China yang mampu merebut 74 gelar dari lima sektor yang dimainkan.

Kendati demikian, 31 gelar yang diraih wakil-wakil Indonesia sejak Japan Open 1977 itu berasal dari sektor tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, dan ganda campuran. Ganda putri Indonesia sejauh ini belum ada yag mampu memenangkan Japan Open.

Diharapkan Apriyani/Siti yang sedang dalam performa terbaik itu mampu mematahkan tren buruk tersebut dan menjadi ganda putri pertama Indonesia yang memenangkan Japan Open. Namun, masalahnya hal itu jelas tidak akan mudah.

Apalagi di perempatfinal Japan Open 2022, Apriyani/Siti langsung dihadapkan unggulan pertama asal China, yakni Chen Qingchen/Jia Yifan. Tentu mengalahkan ganda putri peringkat satu dunia bukanlah pekerjaan yang mudah.

Untungnya dari dua pertemuan terakhir kedua pasangan tersebut, bisa dikatakan mereka sama kuat karena sama-sama satu kali menang. Pada pertemuan terakhirnya di perempatfinal Malaysia Open 2022, Apriyani/Siti berhasil keluar sebagai pemenang usai susah payah bermain hingga rubber game. Kala itu Apriyani/Siti tepatnya menang dengan skor 14-21, 21-13, dan 21-16 dari Chen/Jia.

Jadi, ada harapan Apriyani/Siti mampu menang lagi saat jumpa Chen/Jia nanti. Untuk menyaksikan pertarungan Apriyani/Siti dan empat wakil Indonesia lainnya di perempatfinal Japan Open 2022, Anda bisa menontonnya via live streaming di RCTI+ pada Jumat (2/9/2022) mulai pukul 08.00 WIB. Caranya mudahnya klik di sini.

Berikut Jadwal Siaran Langsung Perempatfinal Japan Open 2022:

Court 1 (08.00 WIB)

Match 2: Apriyani Rahayu/Siti Fadia vs Chen Qingchen/Jia Yifan (China)

Court 2 (08.15 WIB)

Match 4: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan)

Match 6: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kenta Nishimoto (Jepang)

Court 3 (08.15 WIB)

Match 3: Gregoria Mariska vs Chen Yufei (China)

Match 6: Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Liang Weikeng/Wang Chang (China)

Baca Juga: Jadwal Japan Open 2022 Hari Ini & Hasil Kemarin!

sumber: okezone.com, dan beberapa sumber.

Silahkan berkomentar
Artikulli paraprakNama Baik Dicemarkan, Pengusaha Sidoarjo Laporkan TKW Ke Polda
Artikulli tjetërAlasan Pramugari Ini Tawarkan Seks ke Penumpang!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini