Warta21.com – Web browser kenamaan Mozilla Firefox tengah bersiap membawa sebuah fitur untuk mendeteksi komentar palsu terkait produk yang dijual di marketplace.
Langkah ini diambil karena semakin maraknya ulasan palsu yang dapat mengelabui calon konsumen.
Bagi yang sering berbelanja di marketplace, tentunya melihat ulasan produk dari pengguna lain sudah menjadi kebiasaan. Dengan cara ini, calon konsumen bisa melihat pengalaman dan kesan yang dimiliki orang lain terhadap suatu produk. Hal ini tentu bisa menjadi pertimbangan sebelum membelinya.
Namun nyatanya tidak semua ulasan produk yang tersedia di toko online tersebut real. Laporan terbaru menunjukkan bahwa pada marketplace Amazon masih ditemukan beberapa komentar palsu yang bisa ditulis menggunakan chatbot AI seperti ChatGPT, seperti dilansir dari PhoneArena, Kamis (4/5/2023).
Demi menangkal dampak negatif dari ulasan palsu, Firefox akhirnya bekerja sama dengan perusahaan startup Fakespot. Mozilla Firefox mengatakan bahwa Fakespot akan menyediakan ekstensi browser yang memungkinkan pengguna menemukan ulasan palsu atau tidak dapat dipercaya.
Mereka akan menggunakan kecerdasan buatan (AI) dan pembelajaran mesin atau machine learning yang kompleks. Dengan sistem ini nantinya Fakespot dapat mendeteksi pola dan kesamaan ulasan secara keseluruhan. Pada akhirnya ulasan yang menipu bisa diidentifikasi.
Sistem akan memberikan penilaian pada ulasan terkait, mulai dari nilai A hingga F. Nilai A menunjukkan ulasan dapat diandalkan. Sementara untuk nilai F berarti komentarnya kemungkinan palsu dan tidak dapat dipercaya.
Mozilla Firefox juga menyatakan bahwa ekstensi Fakespot dapat digunakan pada web browser utama maupun di perangkat seluler. Mozilla pun akan terus meningkatkan kemampuan ekstensi ini.
Integrasi Fakespot di masa mendatang hanya akan tersedia untuk browser Firefox. Tidak diketahui secara persis kapan tanggal peluncuran fungsionalitas Fakespot ke Firefox. Namun perusahaan menyebut akan mengahadirkannya secara bertahap.
Sumber : idxchannel.com
Baca Juga : Neumann luncurkan audiointerfaceMT 48