SURABAYA, Warta21.com – Objek wisata kalimas Surabaya Jawa Timur menjadi daya tarik pengunjung maupun warga sekitar.
Sebelumnya, Pemkot Surabaya membuat wisata naik Perahu Kalimas yang bisa dinikmati semua kalangan. Mulai dari remaja, dewasa hingga anak-anak.
Menurut pemerintah Kota Surabaya, wisata ini diharapkan akan menjadi daya tarik wisatawan domestik yang bisa meningkatkan ekonomi sekitar. Pemandangan wisata kalimas Surabaya yang diberikan adalah lampu dan gedung tinggi yanga da disekitarnya, sensasinya sungguh unik.
Wisata Perahu Kalimas menawarkan nuansa lampu lampion yang berada di sekitar monument kapal selam, sepnajang rute Taman Prestasi dan Taman Ekspresi. Pintu masuk dan titik akhir dari rute ini adalah Taman prestasi.
Beberapa pengunjung mengaku sedih dengan keputusan pemerintah yang menetapkan bahwa pembelian tiket hanya bisa dilakukan secara online, yang dipesan di website khusus.
Hal ini tentu menjadi halangan bagi warga yang masih belum tahu cara mengoperasikannya.
Saat ini yang tidak memiliki handphone tidak dapat menaiki perahu tersebut. Namun pemerintah akan berupaya agar semua warga dimudahkan dalam proses pembelian tiket.