Sedang mencari desain rumah minimalis 2 lantai ? ❤️Cek disini yuk, ada model rumah 2 lantai yang inspirastif ❤️.

Rumah minimalis 2 lantai merupakan salah satu model rumah paling favorit dan banyak dicari. Mahalnya harga tanah dan keterbatasan lahan menjadi alasan kuat yang membuat masyarakat memanfaatkan ruang vertikal untuk membangun hunian 2 lantai.

Dengan kehadiran rumah 2 lantai, kamu akan mendapat ruang tambahan ekstra sehingga kebutuhan keluarga bisa terpenuhi dengan baik.

Meskipun dibangun pada lahan terbatas, bukan berarti rumah 2 lantai tampil biasa saja. Desain rumah 2 lantai bisa hadir dengan rancangan yang menarik dan fungsional, serta nyaman untuk keluarga.

Nah, jika kamu tertarik membangun rumah minimalis 2 lantai, lebih dulu tentukan gambar denah rumah minimalis 2 lantai yang tepat, baik sesuai kebutuhan dan juga gaya minimalis itu sendiri.

Ada banyak inspirasi rumah 2 lantai minimalis dengan beragam desain, model dan denah yang bisa dipilih sesuai kebutuhan masing-masing keluarga.Untuk mengenal lebih jauh tentang rumah minimalis 2 lantai, yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini :

Untuk kamu yang masih ragu memilih rumah 2 lantai sebagai tempat tinggal, wajib banget baca ulasan di bawah ini.

Berikut keunggulan dan benefit yang akan didapatkan jika memilih desain rumah 2 lantai minimalis :

1. Fungsi Ruangan Lebih Optimal & Efisien

Keunggulan pertama yang bisa dirasakan dari rumah 2 lantai adalah memiliki ruang yang lebih optimal dan efisien.Terutama bagi kamu yang memiliki keluarga besar atau membutuhkan ruangan lebih banyak, maka rumah ini cocok dijadikan pilihan. Namun perlu diingat, membangun rumah 2 lantai minimalis tidak boleh sembarangan. Ada peraturan perundang-undangan yang mengatur pembangunan gedung bertingkat, dimana luas rumah minimalis lantai 2 tidak boleh melebihi luas dari lantai satu.

2. Punya Desain yang Bagus

Desain rumah 2 lantai minimalis banyak disukai karena memiliki gaya timeless yang membuatnya tetap indah dan tidak ketinggalan zaman.

Sangat cocok untuk kamu yang sangat mengedepankan tampilan rumah, baik dari segi interior maupun eksteriornya. Rumah 2 lantai juga sangat cocok untuk keluarga milenial karena bisa dibuat dengan selera masing-masing.

3. Bangunan Terlihat Besar

Jika dilihat dari tampilan luar, rumah 2 lantai terkesan luas dan besar. Meskipun bangunan rumah ini didirikan di atas lahan sempit.

Jadi, jika ingin punya rumah besar namun terkendala dengan ukuran lahan, membangun rumah 2 lantai merupakan pilihan yang tepat.

4. Privasi lebih terjaga

Membangun rumah 2 lantai memang memberi banyak keuntungan. Salah satunya dari segi kenyamanan dan privasi.

Dengan rumah 2 lantai, kamu lebih mudah membagi zonasi dengan menempatkan area publik di lantai satu dan area pribadi di lantai dua.

Dengan begini, privasi penghuni rumah bisa lebih terjaga karena orang asing atau tamu tidak akan memasuki area pribadi di lantai 2.Tipe Rumah Minimalis 2 Lantai

Keterbatasan lahan khususnya di perkotaan membuat orang-orang lebih tertarik untuk membangun rumah 2 lantai. Selain hemat budget, rumah 2 lantai juga memiliki banyak tipe yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing keluarga. Keuntungan lainnya, kamu dapat mengkreasikan denah rumah 2 lantai minimalis sesuai selera. Ada beberapa tipe rumah 2 lantai yang dapat dijadikan alternatif pilihan. Untuk lebih jelasnya, simak di bawah ini.

1. Rumah Type 36

Membangun rumah di lahan seluas 36 m2 sedang menjadi tren bagi masyarakat di perkotaan.

Alasan utamanya adalah lahan yang sempit dan keterbatasan biaya. Biaya pembangunan rumah 2 lantai minimalis type 36 memang tidak sebesar type rumah lainnya. Rumah 2 lantai type 36 ini mampu memenuhi kebutuhan setiap penghuninya dengan desain tata ruang yang efektif.

Terdapat 3 kamar tidur, sebuah ruang keluarga, kamar mandi, ruang tamu, serta ruang makan dan dapur yang biasanya dijadikan satu.

Ada juga balkon di lantai 2 yang sangat cocok untuk tempat bersantai di sore hari. Rumah 2 lantai ini juga menyediakan carport terbuka untuk tempat kendaraan.

Dengan tata ruang yang komplit, rumah 2 lantai type 36 ini bisa jadi rekomendasi bagi kamu yang sedang mencari hunian impian.

2. Rumah Type 45

Jika kamu membutuhkan rumah dengan ukuran ruangan yang lebih besar, maka rumah 2 lantai type 45 bisa kamu jadikan pilihan.

Rumah 2 lantai type 45 juga menjadi jawaban bagi kamu yang mendambakan rumah dengan ukuran sedikit lebih luas tanpa budget yang besar.

Tidak jauh berbeda dengan rumah type 36, kamu bisa memiliki jumlah ruangan yang sama dengan ukuran yang sedikit lebih lebar atau membuat ruang tambahan untuk kebutuhan lainnya. Kunci utama yang membuat rumah 2 lantai type 45 terasa nyaman adalah pemilihan desain interior dan dekorasi yang tepat.3. Rumah 2 Lantai Ukuran 6×12Rumah 2 lantai ukuran 6×12 adalah rumah yang dibangun pada lahan 6×12 meter dengan luas bangunan sekitar 72

Rumah 2 lantai ukuran 6×12 juga dikenal dengan nama home miniaturization.

Desain rumah 2 lantai ukuran 6×12 hadir untuk memenuhi kebutuhan keluarga modern akan tempat tinggal yang praktis dan efisien. Karena itulah, rumah 2 lantai biasanya memiliki desain yang simpel dan fungsional. Kesan simpel ini terlihat dari modelnya yang cukup sederhana, dengan layout yang efisien dan terus terang. Bagian atap yang dibuat sederhana juga menjadi salah satu ciri khas atau karakteristik dari rumah 2 lantai ukuran 6×12 ini.Model Rumah 2 Lantai Sederhana Modern.

Model rumah 2 lantai ini mengusung konsep sederhana namun modern, yang akan terus menjadi model terfavorit sampai kapan pun.Desain eksterior rumah minimalis modern 2 lantai ini tampil dengan aksen garis-garis tegas yang dikombinasi dengan material kayu dan batu bata di beberapa bagian.Meskipun mengusung konsep simplisitas, tampak depan rumah 2 lantai ini tetap cantik dan punya nilai keindahan tersendiri. Sentuhan warna netral juga turut hadir dari perpaduan warna hitam dan putih yang membuatnya semakin terlihat minimalis.

Silahkan berkomentar
Artikulli paraprak10 Inspirasi Desain Denah Rumah 3 Kamar Tidur Minimalis
Artikulli tjetër30 Inspirasi Desain Model Desain Rumah Minimalis Tampak Depan

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini