Warta21.com – Sebuah insiden menimpa keluarga Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil. Putra pertama pria yang akrab disapa RK itu, Emmeril Khan Mumtadz, dilaporkan hilang pada saat berenang di Sungai Aare, Swiss.

Peristiwa tersebut dikonfirmasi keluarga RK, Elpi Nazmuzaman. Elpi mengatakan menghilangnya Eril terjadi pada Kamis (26/5/2022).

BIODATA Emmeril Kahn, Anak Ridwan Kamil yang Hilang saat Berenang di Swiss  dan Update Pencariannya - Surya.co.id

Elpi menjelaskan bahwa saat itu keponakannya tersebut berenang di sungai bersama adiknya Camillia Laetitia Azzahra. Adapun, ibu mereka, Atalia Kamil, tidak ikut berenang.

Pada saat akan naik ada kesulitan, yang kami juga tidak paham kondisinya di sana, barangkali ada arus. Yang lain bisa naik ke darat, Eril terbawa arus,” kata dia, dalam konferensi pers virtual, Jumat (27/5/2022).

Anak-anak Ridwan Kamil bersama sang ibu sedang berada di Swiss dengan tujuan meninjau sekolah dan peluang mendapat beasiswa untuk Eril yang akan segera lulus dari ITB, dan juga adiknya, Camillia Laetitia Azzahra, yang sebentar lagi masuk ke jenjang perguruan tinggi.

Berdasarkan informasi yang diterima pihak keluarga hingga Kamis (26/5/2022) pukul 23.00 WIB atau sekitar pukul 06.00 sore waktu Swiss, upaya pencarian yang dilakukan tim penyelamat dan kepolisian Swiss sudah berlangsung selama enam jam, namun Eril belum juga ditemukan.

Tim memutuskan untuk menghentikan sementara upaya pencarian karena hari yang mulai gelap, dan akan dilanjutkan kembali esok pagi.

Sementara itu, saat kejadian, Ridwan Kamil sedang melakukan kegiatan dinas bersama Pemerintah Provinsi Jawa Barat di Inggris. Dengan adanya insiden ini, ia langsung terbang ke Swiss.

“Kami atas nama keluarga mohon doanya dari seluruh warga dan kerabat agar dimudahkan, bertemu kembali dengan Eril keadaan selamat.” tambah Elpi.

 

Silahkan berkomentar
Artikulli paraprakWE ARE HIRING PT. GRHA SINAR ARYA
Artikulli tjetërMobil Keren Tapi Jangan Asal Pakai Spacer, Simak Triknya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini