Surabaya, 24 Februari 2025 – Menjelang bulan suci Ramadan 2025, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan bahwa hingga saat ini belum ada keputusan resmi mengenai tanggal pelaksanaan Sidang Isbat untuk menentukan awal puasa. Sidang Isbat merupakan tradisi penting yang dilakukan setiap tahun untuk menetapkan awal bulan Ramadan berdasarkan pengamatan hilal.

Sidang Isbat biasanya dihadiri oleh para ulama, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), ahli falak, tokoh masyarakat, dan perwakilan dari organisasi Islam. Dalam sidang ini, hasil pengamatan hilal akan dibahas dan diputuskan secara musyawarah. Kemenag juga mengajak masyarakat untuk bersabar menunggu keputusan resmi mengenai awal puasa.

Tertarik baca berita lainnya, kunjungi kami di googlenews

Sidang isbat akan dihelat di Auditorium H.M. Rasjidi, Kementerian Agama, Jakarta Pusat, dan dipimpin langsung oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar untuk menentukan awal bulan Ramadan 1446 Hijriah/2025 dijadwalkan akan dilaksanakan pada Jumat, 28 Februari 2025. Mengutip informasi dari situs resmi Kementerian Agama

Keputusan final tetap menunggu hasil Sidang Isbat meskipun adanya indikasi kuat bahwa hilal akan terlihat. Berdasarkan perhitungan astronomi, ijtimak diperkirakan terjadi pada 28 Februari 2025 pukul 07.44 WIB, dengan ketinggian hilal di seluruh Indonesia sudah berada di atas ufuk.
Adapun proses pengambilan keputusan 1 Ramadhan dipengaruhi beberapa hal, antara lain: Pemaparan data astronomi, yaitu posisi hilal berdasarkan perhitungan hisab, Verifikasi hasil rukyatul hilal, yaitu pemantauan hilal dari berbagai titik di Indonesia, Seiring dengan perkembangan teknologi, Kemenag juga mempertimbangkan penggunaan aplikasi dan teknologi modern untuk memudahkan proses pengamatan hilal, Musyawarah dan pengambilan keputusan, yang hasilnya akan diumumkan kepada publik.
Kemenag juga akan melakukan pemantauan hilal di berbagai wilayah Indonesia untuk memastikan keterlihatan bulan. Hasil dari sidang ini akan menjadi dasar bagi umat Muslim di Indonesia untuk memulai ibadah puasa Ramadan 1446 H secara resmi.
ZONA POSTER / WALLPAPER : POSTER PEGASUS SEIYA
Masyarakat Indonesia diharapkan tetap mengikuti perkembangan informasi terkait Sidang Isbat puasa 2025. Kemenag berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan tepat waktu mengenai awal bulan Ramadan. Dengan demikian, umat Islam dapat mempersiapkan diri untuk menjalankan ibadah puasa dengan baik.
Artikulli paraprakPrabowo Tandatangani Keppres Dewas dan Badan Pelaksana Danantara untuk Pengelolaan Investasi Berkelanjutan
Artikulli tjetërLos Verdiblancos Raih Kemenangan, Dibayar Kartu Merah Untuk Antony

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini